HUMBAHAS - Rutan Klass IIB Humbahas menggelar kegiatan bakti sosial dengan membagikan paket sembako kepada masyarakat di sekitar Rutan, Jumat (16/4/2021). Gelaran bakti sosial yang bertujuan meringankan beban masyarakat dalam masa COVID-19 dan banyaknya bencana alam yang terjadi juga merupakan momemtum memperingati hari bakti pemasyarakatan ke - 57 di 27 April 2021 mendatang. Karutan Klass IIB Humbahas Revanda Bangun mengatakan sebanyak 50 paket sembako telah dibagikan kepada masyarakat untuk meringankan beban masyarakat di masa COVID-19 dan bencana alam yang sering terjadi. "Dalam kegiatan bakti sosial yang bertujuan meringankan beban masyarakat ini, kita membagikan sebanyak 50 paket sembako kepada masyarakat yang terdiri dari beras, gula dan minyak makan," ujar Karutan. Dikatakannya, mengingat banyaknya berita duka yang datang dari penjuru nusantara mengenai bencana alam apalagi dalam keadaan yang masih dilanda COVID-19, sehingga dalam memperingati hari bak...
Postingan
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya

HUMBAHAS - Petugas Rutan Klass IIB Humbahas bersama personil TNI-Polri melaksanakan razia gabungan di seluruh blok hunian warga binaan pemasyarakatan, Selasa (6/4/2021) sekira pukul 19:00 WIB. Razia dipimpin langsung Karutan Klass IIB Revanda Bangun didampingi Kapolsek Dolok Sanggul Iptu T Simamora SH, Danramil Humbang Hasundutan Kapten Inf Repolin Munthe, Babinsa, personil Polsek Dolok Sanggul, Kasubsi Pelayanan Tahanan, Kasubsi Pengelolaan dan seluruh Pegawai Rutan Klas IIB Humbang Hasundutan Karutan Revanda Bangun mengatakan, bahwa razia serentak digelar sesuai dengan surat edaran Direktur Kamtib Nomor PAS.2-PK.02.10.02-143 Tanggal 01 April 2021 dan Surat Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Sumatera Utara Nomor W.2-PK.02.10.02-5010. "Razia ini kita gelar sesuai dengan perintah pimpinan dimana razia serentak dilakukan sebagai salah satu rangkaian memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-57 di Rutan Klass IIB Humbahas yang melibatkan TNI-Polri (Apgakum)...
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya

Hari ini Rutan HUMBAHAS menerima penghargaan sebagai satuan kerja teraktif menggunakan layanan HAI CSO & 5 SATKER Pertama Upload ADK EREKON & LK dari KPPN Balige yg diserahkan langsung oleh Kepala KPPN Balige dan juga disaksikan perwakilan dari Pejabat di KEJARI HUMBAHAS bertempat di Rutan HUMBAHAS Semoga Rutan Humbahas semakin Hebat Terimakasih buat dukungan semua sahabat baik @rumbahashebat
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Kegiatan Rutan Humbahas pagi ini dimulai dari pelaksanaan senam pagi Warga Binaan Rutan Humbahas. Setelah selesai senam pagi, Bapak Karutan dan Pejabat Struktural memberikan pengarahan kepada seluruh warga binaan. Kegiatan dilanjutkan dengan melakukan pemusnahan barang-barang hasil razia kamar hunian Warga binaan Rutan Humbahas. Nahh...masih banyak loh kegiatan2 kita di Rutan Humbahas,, untuk itu sahabat setia @Rumbahashebat tetap setia ya ngikutin kita.... Trimakasih sahabat setia @Rumbahashebat
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya

HUMBANG HASUNDUTAN - Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Reynhard Saut Poltak Silitonga bersama Staff Khusus Menteri, Ian Siagian yang di dampingi oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Sumatera Utara, Pujo Harinto, melakukan kunjungan kerja ke Rutan Kelas II B Humbahas, Jumat 8 Januari 2021. Kegiatan tersebut dalam rangka monitoring dan evaluasi Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Kanwil Sumatera utara. Kunjungan disambut Baik oleh Kepala Rutan, Revanda Bangun beserta seluruh jajaran. Pada kesempatan ini juga Dirjen PAS memberi Pengarahan kepada Seluruh Petugas yang hadir, untuk melaksanakan Deteksi Dini, Memberantas Narkoba dan tetap melaksanakan Sinergi dengan aparat penegak hukum di lingkungan sekitar.